by

Bangga Lulus SBMPTN 2021?

Oleh : Arief Anshory Yusuf

Ucapan Selamat kepada adik-adik yang lulus SBMPTN2021. Selamat kepada adik-adik yang baru saja lulus SBMPTN2021 juga mahasiswa tahun ajaran baru di seluruh Indonesia. Selamat karena sebentar lagi (dalam 3-5 tahun) anda kemungkinan besar akan menjadi salah satu dari pekerja dengan gaji 10% tertinggi se-Indonesia. Tidak percaya?February 2019 BPS mensurvey hanya 10% pekerja di Indonesia yang pernah mengenyam pendidikan di universitas. Masuk akal dong kelompok ini adalah kelompok bergaji tertinggi. Anda akan jadi salah satunya. Syukuri. Amini.

Selamat karena jerih payah anda telah berbuah. Memeras otak, belajar, siang malam dan akhirnya lulus ujian masuk jadi mahasiswa. Tapi sebentar. Tahukan anda karena ketatnya kompetisi, perbedaan score peserta yang lulus dan tidak lulus mungkin hanya nol koma nol nol sekian?

Apa kabar peserta yg nilainya lebih rendah sebesar nol koma nol nol sekian itu? Semoga kamu baik-baik saja ya dik. Anda mungkin hanya tidak beruntung saja hari itu. Dunia memang begitu. Istilahnya “Winner’s take all society”. Sabar. Semua ada hikmahnya. Untuk adik-adik yang lulus. Sebenarnya sebagian (mungkin sebagian besar) kunci kelulusan anda bukan hanya kerja keras, tapi keberuntungan juga. Dan kunci ketidaklulusan yang tidak lulus kemungknan besar adalah ketidakberuntungan juga.

Untuk yang lulus. Satu, anda mungkin beruntung orang tua anda bisa bayarin bimbel. Syukuri. berterima kasihlah pada mereka.

Dua, anda mungkin belajar di SMA favorit dengan fasilitas dan guru yang hebat. Syukuri dan jangan lupakan mereka.

Tiga. Anda mungkin tidak harus membantu orang tua membantu pekerjaan mereka dan bisa fokus ke belajar. Mungkin anda ingat ada sebagian teman-teman kelas and yg suka nampak lelah matanya di kelas karena suka bantu orangtua bekerja. Coba WA dan tanyakan kabar mereka.

Empat, anda mungkin beruntung karena otak anda lebih tajam dari teman-teman lain. Tidak ‘telmi’ kaya teman-teman kamu yang nilai raport selalu banyak merah. Tapi. Tahukah anda bahwa anda mungkin beruntung karena tidak termasuk 37% anak yg stunting waktu balita.

Tahukan adik bahwa stunting waktu balita membuat perkembangan otak manusia menjadi terhambat dan itu yang membuat inteligensi teman-teman kamu yg raportnya merah-merah itu.Mungkin anda pernah baca anak tukang beca jadi sarjana? Viral di media-media. Tahukan anda bahwa itu bukan hal biasa. Hanya 7% anak yg orangtua nya tidak mampu (20% termiskin) bisa kuliah. Sementara 50% anak yg orangtuanya mampu (20% terkaya) bisa kuliah.

Jadi akhirnya, sangat mungkin faktor terpenting yang membuat anda lulus jadi mahasiswa adalah siapa orang tua anda. Dan karena tidak ada yang bisa memilih orang tua, maka itu adalah murni keberuntungan.Jadi bersyukurlah. Belajarlah keras. jadilah orang yang berguna. Dan nanti anda akan jadi bagian kelompok elit di negeri ini. Dan kalau saat itu tiba, janganlah kau lupakan kawan-kawan kalian yang 90%. Bergunalah buat mereka. That is how your life matters.

Sumber : Status Facebook Arief Anshory Yusuf [Twitter:@anshory72]

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed