by

Pilpres 2019 Menentukan Indonesia Maju Atau Terpuruk

Pemilu 2014 jauh lebih menegangkan dari tahun ini (seumur hidup baru pada 2014 saya merasa harus ikut jaga TPS di kampung, dan seksama mengikuti hasil perhitungan suara, memotretnya dan mengunggahnya ke kawalpemilu.org). Tapi toh kita melewatinya dengan damai, dan gagah membuktikan kepada dunia bahwa Indonesia negara demokrasi terbaik di Asia Tenggara.

Faktor yang merisaukan Pilpres 2019 mungkin pada proses pemilu yang lebih rumit dari sebelumnya. Berlangsung serentak dengan pemilu legislatif, dengan masa kampanye lebih panjang. Lalu hanya ada dua kandidat presiden yang bertarung, dan tentu saja proses “pembelahan” di akar rumput menjadi lebih dalam. Hal-hal teknis pelaksanaan pemilu jika kacau mungkin akan menjadi persoalan prinsipil. Di luar soal teknis, saya yakin rakyat akan memperlakukan pilpres kali ini dengan kesadaran yang dibawa sejak masa reformasi: bahwa ruang politik yang demokratis harus dijaga. Seperti pertandingan bola, penonton boleh saja teriak ingin mengganti para pemain tapi jangan rusak permainan dan lapangannya.

Buat saya pribadi Pilpres 2019 ini penting dan menentukan; apakah Indonesia memilih memperpanjang pertarungan politik residu kekuatan lama hingga setelah 2024 nanti (artinya isu strategis akan tenggelam, dan yang ramai adalah gaya fitnah yang “itu-itu saja”). Atau lewat pemilu ini menghentikan itu semua, dan dengan demikian meneruskan semangat reformasi yang sudah dua dekade berjalan dan terbukti membuat Indonesia lebih baik dari sebelumnya.

Saya memimpikan sebuah pertarungan segar dari generasi muda terbaik Indonesia pada 2024. Sebuah generasi yang semoga bebas dari boncengan politik masa lalu.

Selamat memilih!

Sumber : Status Facebook Nezar Patria

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed