by

Peringkat Kemudahan Bisnis Indonesia Naik 15 Posisi, Ini Kata Bank Dunia

REDAKSIINDONESIAKemudahan menjalankan usaha di Indonesia tercatat semakin meningkat. Tercermin dari laporan Bank Duia (World Bank) berjudul “Doing Business 2017: Equal Opportunity for All“. Laporan ini menempatkan Indonesia di posisi 91, naik 15 level dari posisi sebelumnya.

Rodrigo Chaves, Kepala Perwakilan Bank Dunia untuk Indonesia, mengatakan, peningkatan peringkat ini tak lepas dari upaya keras pemerintah dalam melakukan perombakan perizinan.

“Pemerintah Indonesia telah melakukan banyak hal untuk meningkatkan mutu lingkungan usaha bagi sektor swasta, khususnya dalam tiga tahun terakhir,” kata dia dalam keterangan yang diterima detikFinance, Rabu (26/10/2016).

Bank Dunia, kata Chaves, menilai bahwa perombakan perizinan yang dilakukan Pemerintah Indonesia mulai dirasakan oleh para pelaku usaha.

Hal ini memberi imbas positif bagi perekonomian Indonesia.

“Komunitas usaha global serta pengusaha lokal akan lebih terdorong dengan semakin mudahnya proses menjalankan usaha di berbagai bidang,” tandas dia.

 
(Sumber: Detik)

 

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed