by

Pancasila Itu Tengah

Itu juga berarti bahwa kalau kita menolak ideologi organisasi semisal khilafatisme HTI bukan karena kita sok Pancasilais sendiri tetapi karena khilafatisme HTI ada di ujung ekstrem yang anti konsensus tadi. Bahkan dapat dikatakan sebagai ideologi yang tidak punya saham kemerdekaan, datangnya belakangan, dan ingin mengubah konsensus.

Pancasilais itu wajib bersedia mengorbankan sejengkal ideologinya untuk memberi ruang mendekat bagi sejengkal ideologi lain. Nah, kalau Anda masih bermimpi Indonesia menjadi negara Islam (apa pun versinya), maka bisa dipastikan Anda tidak Pancasilais. Anda itu kanker bagi Indonesia, negeri konsensus yang diperjuangkan ulama dan diwariskan untuk menjadi rumah setiap orang Islam untuk hidup dengan saudaranya yang non-Muslim secara damai.

Tengah itu tidak netral. Tidak terbuka. Dan menolak ekstrem.
و خير الأمور أوسطها

#haripancasila
#catatanR1439H

Sumber : Facebook Arif Maftuhin

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed