by

Menggali Fungsi Pohon Biar Ga Asal Tebang

Tanaman kecil-kecil itu bisa menyebarkan energi positif, bayangkan bagaimana yang meraksasa dan sekarang sudah habis kalian tebangi?

Manusia kadang lupa, tumbuhan itu juga makhluk hidup. Mereka tidak menjerit sakit pas ditebang, itu mungkin yang bikin manusia sok kuasa. Kapan nanti air bersih susah, banjir melanda, kalian baru kelimpungan beranalisa soal sebabnya. Lagi-lagi salah presiden. Polusi udara itu yang membersihkan sebagian besar siapa? Ya pohon-pohon besar yang kalian potong itu. Mereka yang menyaringnya dan menggantinya dengan udara yang lebih baik.

Menumbuhkan satu pohon sampai sedemikian tinggi dan rindang itu butuh waktu yang sangat panjang. Memotongnya cuma sebentar. Ndak dipertimbangkan baik-baik dulukah? Bukannya kalian yang berwenang punya banyak sekali waktu untuk rapat dan anggaran untuk konsumsi plus transport asal kalian bisa menghasilkan keputusan yang berdampak baik bagi masyarakat banyak, ya masyarakat selalu ikhlas saja membayar biayanya asal hasilnya juga baik.

Diberi kewenangan itu amanah. Bekerja itu serupa ibadah. Apalagi jika di dalam upah yang kita terima, ada hak-hak si pembayar yang harus kita tunaikan. Kalau tidak dikerjakan sebaik-baiknya, ya sama saja bohong.

Mengaku beragama tapi akhlak nomor sekian, untuk apa?

Sumber : Status Facebook Mimi Hilzah

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed