by

Keberanian Seorang Jokowi

Foto 3. 
Foto saat presiden Jokowi ikut hadir dalam aksi 212 tahun 2016 yang lalu. Padahal sebelumnya sudah diingatkan agar tidak perlu hadir di sana. Namun presiden tetap bersikeras untuk menemui “7 juta” umat islam itu. Padahal dari sekian banyak yg hadir mayoritas adalah anti kepada presiden. Tidak mustahil di sana ada kelompok ekstrimis yg ikut dalam aksi yg setiap saat bisa mengancam nyawa presiden. Tapi begitulah, Jokowi tipe presiden bernyali.

Foto 4. 
Foto ini diambil saat Jokowi kunjungi Kabul, Afghanistan yang tengah dilanda teror bom. Bom mobil meledak di Kabul tiga hari sebelum kunjungan tersebut dan menewaskan lebih 100 orang. Tapi Presiden Joko Widodo tetap datang ke ibu kota Afghanistan itu dan tanpa menggunakan rompi anti peluru.

Salju tengah meluruh di kota itu, udara menukik ke titik beku, 3 derajat Celcius. Saat Presiden Jokowi melangkah dipayungi di atas karpet merah yang basah dan mulai bertutupkan salju, itulah langkah Presiden Republik Indonesia pertama setelah 57 tahun di Afghanistan. Terakhir kalinya Presiden Republik Indonesia ke negara yang lama diamuk perang ini adalah kunjungan kenegaraan Presiden Sukarno pada tahun 1961.

Begitulah Presiden kita yg pemberani, pekerja keras dan tentu saja tidak suka kabur saat menghadapi kasus. Dan seharusnya keberanian dan semangat Jokowi memberikan inspirasi & semangat juang pada kita, bukan sebaliknya malah memberi inspirasi untuk nyinyir 

Sumber : Status Facebook Narko Sun

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed